Sriwijaya Air Bagi-bagi Voucher Hotel Gratis - Memasuki masa liburan sekolah tiba, Sriwijaya Air mengadakan program Bagi-Bagi Hadiah di Udara untuk pelanggan setianya. Ada hadiah yang langsung diberikan ke pelanggan, namun ada pula yang bersifat undian di udara.
Untuk program undian di udara, Sriwijaya Air bekerjasama dengan The Media Hotel & Tower, memberikan hadiah undian berupa voucher menginap satu malam di The Media Hotel & Tower. Undian dilakukan di dalam pesawat udara melalui pengumpulan boarding pass seluruh pelanggan pada setiap penerbangan.
Jumlah voucher yang disiapkan dalam undian di udara tersebut sebanyak 704 voucher untuk beberapa rute tujuan Sriwijaya Air, dari Surabaya, Medan, Makassar, Balikpapan, Batam, Solo, Jogjakarta, Palembang dan Singapura menuju Jakarta (One Way).
Undian dilakukan secara periodik dari bulan Juli sampai dengan Desember 2012. Adapun jadwal undian dan rute penerbangannya antara lain, periode terbang 1 s/d 31 Juli 2012 untuk rute Surabaya – Jakarta akan diundi sebanyak empat kali dalam empat frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-257, SJ-225, SJ-269 dan SJ 259).
Periode terbang 1 s/d 31 Agustus 2012 untuk rute Medan – Jakarta akan diundi sebanyak tiga kali dalam tiga frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-015, SJ-011, dan SJ-017), periode terbang 1 s/d 30 September 2012 untuk rute Makassar – Jakarta akan diundi sebanyak empat kali dalam empat frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-591, SJ-581, SJ-593, dan SJ-599).
Periode terbang 1 s/d 31 Oktober 2012 untuk rute Balikpapan – Jakarta akan diundi sebanyak satu kali dalam satu frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-161) dan rute Batam – Jakarta akan diundi sebanyak dua kali dalam dua frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-033 & SJ-035).
Periode terbang 1 s/d 30 November 2012 untuk rute Solo – Jakarta akan diundi sebanyak tiga kali dalam tiga frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-211, SJ-213 dan SJ-215), dan rute Jogjakarta – Jakarta akan diundi sebanyak dua kali dalam dua frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-231 & SJ-235).
Dan periode terbang 1 s/d 31 Desember 2012 untuk rute Palembang – Jakarta akan diundi sebanyak tiga kali dalam tiga frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-081, SJ-083 dan SJ-085), dan rute Singapura – Jakarta akan diundi sebanyak satu kali dalam satu frekuensi penerbangannya (nomor penerbangan SJ-105).
"Bagi pelanggan yang mengikuti penerbangan diluar rute-rute tersebut, Sriwijaya Air sudah menyiapkan program khusus. Hanya dengan menunjukkan boarding pass Sriwijaya Air, maka pelanggan berhak mendapatkan harga khusus (special price) untuk menginap di The Media Hotel & Towers," kata juru bicara Sriwijaya Air, Agus Soedjono dalam rilis tertulisnya di Jakarta, Kamis (28/6/2012).