Hello... Selamat Datang Di Blog Kami Untuk www.mbakdesi.com users. PLAY with this responsive design and SEE the release on my blog.

Mengemis Untuk Naik Haji

+ No comment yet
Mengemis Untuk Naik Haji - Perilaku dan sikap dua orang PMKS yakni Walang bin Kilon (54) dan Sa'aran (60) warga asal Subang, Jawa Barat, termasuk tidak terpuji sekaligus mengkhawatirkan.

Pasalnya, alasan kedua orang sahabat itu mengaku mengemis adalah karena untuk membiayai tambahan Ongkos Naik Haji (ONH) Plus miliknya masing-masing.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kasie Rehabilitasi Sudin Sosial Jakarta Selatan, Miftahul Huda.


Dikatakannya, berdasarkan wawancara dan pemeriksaan kepada kedua PMKS tersebut juga diketahui kalau keduanya baru datang untuk mengemis di Jakarta pada 15 hari yang lalu dan berhasil meraup uang sebanyak Rp 25 juta.

"Ngakunya, duit ini akan mereka gunakan untuk tambahan dana naik haji. Bahkan mereka berdua juga mengaku sudah bayar ONH plus. Mengemis ini mereka tujukan untuk tambahan ongkos naik haji mereka," jelasnya Kepada Warta Kota, Rabu, (27/11/2013).

Dikatakannya, kedua orang PMKS yang berhasil diamankan oleh pihaknya di pangkalan yang biasa digunakan sebagai lokasi beroperasi yakni, di Jalan Raya Gatot Subroto, tepatnya di kolong flyover Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (26/11/2013) malam sekitar pukul 19.30 WIB itu mengaku baru datang dari Subang 15 hari lalu dan berhasil meraup uang hingga sebesar Rp 25 juta.

Hal tersebut diketahuinya saat dilakukan pemeriksaan langsung, ditemukan beberapa plastik berukuran berwarna hitam yang di dalamnya terdapat kantong-kantong plastik kecil dengan warna yang sama.

Pada plastik pertama, katanya, petugas menemukan sejumlah uang berantakan dengan total sebesar Rp 7 juta.

"Petugas kaget, kemudian memeriksa plastik lainnya dan ditemukan juga uang dengan jumlah jutaan. Sehingga dalam pemeriksaan itu diketahui kalau total uang keseluruhan sebesar Rp 25.448.600," jelasnya.

Lebih lanjut, ungkapnya, dirinya menghimbau masyarakat agar tidak terjebak dan merasa iba terhadap penampilan para PMKS yang lusuh dan kotor, karena hal tersebut merupakan modus dalam mencari uang.

Kedua PMKS tersebut dalam menjalankan aksinya, Walang dan Sa'aran memiliki tugas dan peran yang berbeda, yakni Walang yang masih terlihat bugar bertindak sebagai pendorong gerobak, sedangkan Sa'aran yang lebih tua dan kurus berpura-pura sebagai orang sakit yang berada di atas gerobak.

Posting Komentar

Kota Bontang

Bontang